<-- Tinggalkan komentar yaa-->

Sabtu, 18 Februari 2012

Tak Perlu Engkau Terus Bersedih



Kesedihan. Suatu hal yang tak disukai oleh kita.Manusia. Kesedihan karena berbagai hal baik karena masalah kecil atau sepele maupun masalah yang rumit nan ruwet. Namun ini adalah suatu hal yang tak mampu kita hindari. Ya karena kita manusia.Wajarlah  Susah dan senang memang akan selalu mewarnai kehidupan kita. Manusia tak luput dari suatu kesalahan .


Dan hal yang tak wajar adalah ketika kita  membiarkan dirinya tenggelam dalam kesedihan itu. Sebagai manusia yang berhati dan  benar-benar memahami hakikat kehidupan di dunia tidak akan pernah membiarkan dirinya tenggelam dalam kesenangan sehingga membuat lupa diri. Demikian pula saat mengalami kesedihan, maka ia tidak membiarkan dirinya tenggelam dalam keputus-asaan. Dan tak perlu engkau terus bersedih.

”Orang-orang yang beriman dan hati mereka menjadi tenteram dengan mengingat Allah. Ingatlah, hanya dengan mengingati Allah-lah hati menjadi tenteram.”
(QS Ar-Ra’du ayat 28)


Maka jangan biarkan jiwa kita terus tenggelam dalam kegelapan.Bangkitlah dengan kembali kepada-Nya  kepada Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang, Allah Subhaanahu wa ta’aala. Segera mengingatNya (dzikrullah) dan memanggil-Nya. Sebab hanya dengan mengingat dan memanggil Allah sajalah hati akan memperoleh ketenteraman. Tidak ada tempat lain yang patut dijadikan muara pengaduan kesedihan kita selain kepada Rabb  Allah Subhaanahu wa ta’aala. 

Dekati Allah sedekat-dekatnya dan berdoalah agar Allah memudahkan segala urusan kita. Semoga  Allah benar-benar akan mendatangkan ketenteraman bagi kita bersama. Selain itu, mudah-mudahan Allah akan memberi solusi terbaik saat kita menghadapi berbagai ujian kehidupan dunia yang fana ini.

  “Ya Allah, RahmatMu aku harapkan, janganlah Engkau serahkan segala urusanku kepada diriku sendiri walau sekejap mata, perbaikilah segala urusanku, tiada ilah yang berhak disembah selain Engkau.”
          (HR Abu Dawud)


Tulisan saya tujukan untuk diri saya sendiri dan anda pembaca.Semoga bermanfaat!


Salam 

1 komentar:

Ia ga bersedih... cuma uhhhh heheheh nice posting

Posting Komentar